Sikap Busuk Manusia Sekelilingmu

Manipulatif Sikapnya hanya Cara untuk Menguras Energi Fikiranmu dan Kehancuran Kesehatan Mentalmu 
Adakalanya ketika memiliki hubungan sosial anda direndahkan oleh seseorang, menurut anda itu tidak disengaja, bahkan karena pelakunya anda anggap tidak memahami perilakunya sehingga anda memaafkannya, sesungguhnya dimuka bumi ini tidak ada yang kebetulan, tidak ada yang tidak sengaja, semuanya telah terpola teratur terencana meskipun pelakunya tidak sadar, tiada kata maaf untuk mereka dan hentikan aktifitas merendahkannya kepada anda;

Dia telah banyak diberikan keleluasaan, diberikan toleransi, bahkan diangkat derajatnya (bantuan) dari sebelumnya bukan apa-apa menjadi sesuatu yang lebih dari sebelumnya, ketidaktahuan dirinya membuatnya menjadi pongah, dia menganggap pencapaian hari ini adalah jerih payah murni dirinya tanpa ada dorongan siapapun;

Ingatlah bahwa tak ada satupun yang mampu beranjak dari suatu tempat tanpa bantuan maupun dorongan, baik secara fisik maupun non fisik, namun ada saja yang melebihi tuhan tingkahnya, merasa kesemuanya itu karena dirinya sendiri, kelupaannya bahwa dia berasal dari mana, dia dari bukan siapa-siapa, dia yang mulanya tidak mengerti dan tidak paham apapun, tak disadarinya bahwa manusia disebut sebagai manusia karena ada manusia lainnya;

Jika anda menghadapi Orang, yang sifat dan karakternya senantiasa ingin dimengerti, tanpa mau mengerti, berdampak negatif terhadap pikiran, sebaiknya tinjau kembali, anda tidak perlu intropeksi diri terlalu lama, tidak perlu menyalahkan atau merasa bersalah, karena sesungguhnya manusia seperti itu dihadirkan kedalam hidup anda adalah untuk memahami bahwa dunia ini diisi oleh orang-orang yang tidak mengerti cara berterima kasih, kodratnya hanya mementingkan dirinya sendiri, dan hanya ingin dimengerti tanpa mau mengerti;

Jika anda dan Orang tersebut merupakan Rekan Kerja, Sejawat, atau Sekedar Teman dimana akan tiba saatnya anda akan Paham bahwa anda harus menggantikannya dan tidak lagi berhubungan dengannya, kesadaran ini akan membawa anda pada Suatu Dunia baru, dengan Suasana yang berbeda, suasana yang lebih terang dan penuh suka cita tanpa drama apapun juga.

Bagaimanapun Caranya, Hentikan Hubungan yang Menjijikkan seperti itu, sekarang, segera, atau anda akan berdarah-darah dalam relung hitam fikiran anda.

Silakan tapaki fikiran anda. Terima Kasih.

Referensi :
  1. "No More Mr. Nice Guy" – Dr. Robert A. Glover
  2. "The Sociopath Next Door" – Martha Stout, Ph.D.
  3. "The Subtle Art of Not Giving a F*ck" – Mark Manson
  4. "The 48 Laws of Power" – Robert Greene
  5. "Filosofi Teras" – Henry Manampiring
  6. "Toxic People: Menghadapi Orang-orang Sulit dalam Hidup" – Timotius L. Tio
  7. "Berani Tidak Disukai" – Ichiro Kishimi & Fumitake Koga (Terjemahan Bahasa Indonesia)

Comments

Popular posts from this blog

Tak diminta namun Berjanji, akibat janji menjadi Ekspektasi namun tak Terbukti : antara Menjijikkan atau Mengecewakan?

Untukmu (ANJING) : sebuah fakta falsafah

Pertanyaan Tanya, Hakikat Tanya dan Hidup dalam Pertanyaan